Selasa, 17 Desember 2013

Fakta Unik Tomcat Terbang Dengan Posisi Vertikal


Tomcat yang masuk jenis serangga genus Paederus ini mempunyai keunikan dalam cara terbangnya. Bila serangga lain terbang dalam posisi horisontal seperti burung-burung pada umumnya, lain halnya dengan Tomcat. Tomcat ternyata terbang vertikal.
Sayap yang dimiliki Tomcat, ukurannya kecil dan tidak menutupi tubuhnya. Berbeda dengan serangga lain dengan sayap lebar yang menutupi seluruh tubuh. Bisa jadi karena ukurannya yang mini tersebut, cara terbangnya pun jadi aneh.
Karena terbang dengan posisi yang tak biasa itu, kepala Tomcat selalu menghadap ke atas saat terbang.
Fakta unik Tomcat ini seperti disampaikan Haris Sutrsino selaku pakar serangga dari LPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia).
Meski sudah menggegerkan warga Surabaya, sejatinya Tomcat merupakan sahabat petani dalam membasmi hama wereng. Menurut Hari, serangga ini kemungkinan menyerang manusia karena bermaksud melindungi diri.
Serangan Tomcat di Surabaya khususnya di apartemen elit East Coast, Laguna Indah pada Selasa (13/3) cukup menggegerkan. Tomcat yang diduga datang karena kerusakan ekosistem ini, menyerang dengan jumlah yang tak sedikit yakni mencapai jutaan.
Hingga artikel ini ditulis, tercatat sudah lebih dari 25 kasus serangan Tomcat. Tomcat dikabarkan sudah menyebar juga ke Surabaya bagian barat.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © warnetter Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger